Kamis, 06 Juli 2017

Layla Mobile Legends: Bunuh Musuh Dari Jarak Jauh

Layla Mobile Legends

Layla Mobile Legends: Bunuh Musuh Dari Jarak Jauh

Layla, sebagai seorang Marksman sebaiknya kita mengindari pertarungan jarak dekat. Layla memiliki HP sangat rendah sehingga dapat dibunuh dengan cepat oleh Hero lawan. Tetapi daya serang Layla membuatnya menjadi salah satu Marksman favorit yang sering digunakan.



Dengan menggunakan senjata meriam berisi Sihir Layla dapat menembakan peluru sihir yang memberikan efek Damage yang besar terhadap Hero lawan. Dan dengan Passive Skill Malefic Gun membuat Layla dapat memberikan Damage 85% hingga 130% lebih besar pada target tipe jarak jauh.

Hindari Hero lawan yang memiliki kemampuan untuk menarik lawan seperti Yun Zhao dan Franco. Karena setelah kita ditarik oleh skill lawan kita akan terkena stun sehingga tidak dapat bergerak. Layla dipastikan akan terbunuh karena daya tahan dan HP nya yang sedikit.

Skill Aktif milik Layla :

Malefic Bomb, menembakan Malefic Energy bom yang menghasilkan kerusakan terhadap lawan pertama yang terkena tembakan. Malefic Bomb merupakan jenis tembakan lurus sehingga anda harus menentukan target sebelum ditembakan.

Void Projectile, skill ini membuat Layla menembakkan bola enerti yang meledak pada kaki target musuh. Selain memberikan kerusakan skill ini juga memperlambat target 60% selama 2detik. Skill ini merupakan Area attack sehingga bukan hanya satu Hero lawan saya yang terkena efeknya.

Destruction Rush, ini merupakan skill pembunuh milik Layla karena ia akan menembakan energi Canon yang menghasilkan kerusakan cukup  besar pada musuh yang berada di depannya. Skill ini sangat efektif jika ditembakan ketika ada banyak hero lawan sedang berkumpul karena memberikan damage pada setiap musuh yang terkena serangan.

Gear untuk Layla

Untuk meningkatkan kemampuan Layla, kita harus memasangkan Gear yang cocok sehingga Layla menjadi Hero yang akan ditakuti oleh Lawan.

Gear pertama yang cocok untuk Layla adalah, Swift Boots. Kecepatan serangan dan Kecepatan gerakan merupakan kelebihan Layla, Gear ini memberikan +15% Attack Speed dan +40 Movement speed yang membuat Layla dapet bergerak dan menembak dengan lebih cepat.

Demon Hunter Sword, gear ini memberikan +35 Physical Attack, +400HP, dan 25% Attack speed. Sangat cocok untuk meningkatkan kecepatan serang Layla dan menambah Damage nya,

Windtalker, memberikan +25% Attack Speed, +20 Movement Speed, dan meningkatkan +20% Critical Strike. Selain itu gear ini juga memiliki efek Typhoon yang ketika digunakan akan meningkatkan kecepatan sebanyak 5% untuk sementara dan memberikan Magic Damage kepada 3 Hero lawan.

Scarlet Phantom merupakan gear yang cocok untuk Layla karena memberikan +40% Attack Speed, +30 Physical Attack, dan +10% Critical Chance sehingga serangan Layla menjadi semakin kuat dan cepat.

Blade of Depair, meskipun tergolong yang mahal gear ini sangat berguna karena meningkatkan +130 Physical Attack, +25% Attack speed, dan +10% Critical Strike Chance. Passive skill yang dimiliki gear ini adalah memberikan +10% damage terhadap musuh yang terkena serangan tidak normal seperti terkena Stun atau terlempar di udara.

Thundrer Belt merupakan gear yang memberikan tambahan cukup banyak bagi hero. +25 Magic Power, +800 HP+400 Mana, +40 Armor, dan +15 HP Regen. Passive skill yang diberikan juga tidak tanggung-tanggung karena memberikan ekstra 70% dari Basic Attack sebagai True Damage.

Setelah memasang semua Gear kepada Layla anda akan merasakan perbedaan yang sangat besar dalam pertempuran karena kecepatan gerak , kecepatan serang, dan damage yang besar membuat anda merasa bahwa Hero lawan menjadi lebih mudah terbunuh.

Utamakan untuk menyerang sambil menjaga jarak, karena Layla tidak memiliki mekanisme pertahanan sama sekali yang membuatnya cepat terbunuh ketika menghadapi Hero lawan dalam pertarungan 1 Vs 1.